Peringatan Hari Kanker Sedunia 2023 di Area Car Free Day

Peringatan Hari Kanker Sedunia 2023 di Area Car Free Day Jln Cut Nyak Dien pekanbaru bersama IDI Cabang Pekanbaru dan berbagai pihak yang mendukung :
- Lari 10K (IDI Run)
- Layanan Pemeriksaan PTM
- Gerai Vaksinasi Covid 1,2 Boster 1,2.

Dihadiri Oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau H. Zainal Arifin, SKM, M.Kes beserta Istri Ibu Feron Siska, Ketua IDI Cabang Pekanbaru dr.H.Marhan Effendi. Budayakan Aktifitas Fisik Minimal 30 Menit Setiap Hari, Cek Kesehatan secara berkala, Mengkonsumsi Makanan yang bergizi untuk cegah resiko Kanker.
 

PENINJAUAN TIM KEMENKES RI KE LOKASI PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT PUSAT OTAK DAN JANTUNG DI JALAN NAGA SAKTI PEKANBARU - RIAU

Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan, Ditjen Pelayanan Kesehatan, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI, drg Yuli Astuti Saripawan M.Kes meninjau lokasi pembangunan rumah sakit pusat otak dan jantung di Jalan Naga Sakti, Pekanbaru, Riau, Kamis (19/1/2023).

Peninjauan lokasi lahan tersebut menindaklanjuti hasil pertemuan Gubri Syamsuar dengan Menkes Budi Gunadi Sadikin atas arahan Presiden Joko Widodo saat kunjungan kerja di Riau awal pekan kemarin.

Rapat Koordinasi Brainstorming Persiapan Pembangunan Rumah Sakit Khusus di Provinsi Riau

Menindak lanjuti kunjungan kerja Presiden Joko Widodo pada tanggal 4 s/d 5 Januari 2023 tentang kebutuhan Provinsi Riau untuk Rumah Sakit Khusus Jantung, Kanker, dan Otak. Kadinkes Riau H. Zainal Arifin dan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah dan RS Swasta di Pekanbaru, beserta IDI, PPNI, IBI, PDGI, PERSI, ARSADA, dan BPRS mengadakan Rapat Koordinasi Brainstorming Persiapan Pembangunan Rumah Sakit Khusus di Provinsi Riau yang diselenggarakan diruang rapat Dinkes Prov Riau. Senin (9/1/2023)

Pertemuan Sinkronisasi Program Pusat dan Daerah dalam Upaya Pemenuhan SDM Kesehatan

Kadinkes Riau H. Zainal Arifin, SKM, M.Kes membuka acara Pertemuan Sinkronisasi Program Pusat dan Daerah dalam Upaya Pemenuhan SDM Kesehatan yang dilaksanakan di Grand Jatra Hotel Pekanbaru. Kamis (15/12/2022). Pertemuan tersebut dihadiri oleh OPD Dinas Kesehatan, BKD, BPKAD, Biro Ortal, Inspektorat, RSJ, dan RSUD se Kabupaten/Kota di Provinsi Riau.