Rakerkesda 2024

Dihadiri seluruh Kepala Dinas Kesehatan se Provinsi Riau, Direktur Rumah Sakit, serta Organisasi Profesi Kesehatan, Pj Gubernur Riau  Ir. S.F. Hariyanto, MT membuka Rapat Kerja Kesehatan Daerah Provinsi Riau 2024 yang diselenggarakan di Prime Park Hotel Pekanbaru. Kamis, 25 Juli 2024.

Rakerkesda 2024 ini diselenggarakan selama 3 hari, pada 25 hingga 27 Juli. Adapun tema yang diusung yaitu "Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Provinsi Riau Menuju Indonesia Emas 2045".

Pj Gubri sampaikan, Rakerkesda 2024 ini memiliki makna yang sangat strategis sebagai sarana konsultasi dan sinergi antarlembaga dalam meningkatkan derajat kesehatan di Provinsi Riau. Melalui acara ini, ia berharap Provinsi Riau dapat berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia sebagai negara maju, modern, dan sejajar dengan negara-negara adidaya lainnya.

"Dari Rakerkesda ini kita ingin meningkatnya ilmu bagi sumber daya manusia kita kedepan, karena juga kegiatan ini menjadi wadah untuk saling bertukar pikiran. Saya berharap Riau menjadi salahsatu provinsi yang berkontribusi untuk mewujudkan Indonesia menjadi negara yang maju," ucapnya.

kategori_berita