HTBS


Sebagaimana kita ketahui setiap tanggal 24 Maret seluruh negara di dunia, termasuk Indonesia, memperingati  Hari Tuberkulosis Sedunia (HTBS). Hal ini menjadi momentum dalam meningkatkan pemahaman, kesadaran, dan peran serta  seluruh masyarakat dalam Penanggulangan TBC. 

Mewakili Kadinkes Riau, Kabid P2P Dinas Kesehatan Provinsi Riau dr. Dahlia Eka Okta membuka acara Peringatan Hari Tuberkulosis Sedunia yang diselenggarakan di Mal SKA Pekanbaru. Minggu (19/3/2023).

Kegiatan ini sejalan dengan Perpres No. 67 tahun 2021 tentang Penanggulangan TBC yang antara lain mengamanatkan mengenai komitmen Presiden dan Pemerintah RI untuk mensukseskan Penanggulangan TBC serta pentingnya dukungan lintas sektor dan seluruh lapisan masyarakat. 

Tema peringatan HTBS tahun 2023 untuk tingkat global adalah Yes! We Can End TB, sedangkan tema nasional yang dipilih adalah Ayo Bersama Akhiri TBC, Indonesia Bisa, dengan 5 sub thema :
- Wujudkan Indonesia Sehat dengan TOSS TBC
- Wujudkan Keluarga Sehat dengan Terapi Pencegahan TBC 
- Wujudkan Tenaga Kesehatan Berkualitas untuk Indonesia Bebas TBC
- Wujudkan Pekerja Bebas TBC untuk Indonesia Produktif 
-Hilangkan Stigma, Dukung Pasien TBC dengan Sepenuh Hati.

kategori_berita