33 Orang Selesai Melaksanakan Isolasi di Asrama Haji Provinsi Riau

Sebanyak 33 orang telah selesai melaksanakan isolasi di fasilitas isolasi milik Pemprov Riau di Asrama Haji. Sabtu, 24/7/2021.

Sebagian dari mereka merayakannya layaknya wisuda, memakai toga dan selempang bertuliskan "Graduation Day Covid-19".

Dengan banyaknya masyarakat yang diisolasi di fasilitas milik Pemprov Riau, Kadinkes Prov Riau Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM berharap bisa dengan segera memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Provinsi Riau dengan lebih terkontrol. Setelah menyelesaikan isolasi, masyarakat diharapkan selalu mentaati protokol kesehatan, ujar Kadinkes Riau.

Selain itu, isolasi merupakan kunci dalam memutus transmisi penyebaran Covid-19. Pelaksanaan isolasi alangkah baiknya dilakukan minimal selama 10 hari dan jika memungkinkan bahkan hingga 14 hari.

kategori_berita