Pelayanan Kesehatan Bergerak

Sabtu, (10/07/2021). Dinas Kesehatan Provinsi Riau bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Rokan Hulu adakan Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB) di Desa Cipang Kiri Hulu Kabupaten Rokan Hilir. Dinas Kesehatan Provinsi Riau sudah 3 (tiga) kali melaksanakan kegiatan Pelayanan Kesehatan Bergerak ini, pertama di Kabupaten Pelalawan dan 2 kali di Kabupaten Bengkalis tepatnya di Pulau Rupat.

Kegiatan ini menyasar daerah terpencil perbatasan dan kepulauan, adapun kegiatan yang terdiri pengobatan secara gratis untuk masyarakat, penyuluhan tentang kesehatan termasuk Covid-19, Pemeriksaan Ibu Hamil Terpadu, Anak, Penyakit Dalam, Jiwa, dan selain  itu juga dilakukan Screening TBC, IVA Test dan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 yang telah disiapkan sebanyak 20 vial.

 Sebelum dilakukan Kegiatan Pengobatan, beberapa hari sebelumnya Tim dari Dinas Kesehatan Provinsi Riau yang dipimpin oleh Kabid Pelayanan Kesehatan Provinsi Riau Dr. Yohanes, M.Si berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu dan Puskesmas Rokan IV Koto serta Pihak Desa Cipang Kiri Hulu terkait permasalahan kesehatan yang ada di desa tersebut.

Adapun sebelum melakukan Pengobatan serta Pemeriksaan Kesehatan. Tim Dinas Kesehatan Provinsi Riau melakukan beberapa Intervensi yaitu Pendataan TBC, Diare, Covid-19, Penyakit Tidak Menular, Gizi Buruk/Kurang/Lebih, Kehamilan dan BBLR serta Sanitasi Hygiene seperti mendata Jamban.

Perlu diketahui, selama melaksanakan Program Pelayanan Kesehatan Bergerak ini selain Tim Dinas Kesehatan Provinsi Riau juga melibatkan juga Tenaga Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu, Tenaga Kesehatan Puskesmas Rokan IV Koto dan juga mendatangkan beberapa Dokter Spesialis diantaranya Spesialis Penyakit Dalam, Bedah, Jiwa dan Anak.

Dalam kesempatan ini, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Dra. Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM didampingi Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Riau Elly Hayatinur, SP. M.Kes dan Kabid Kesehatan Masyarakat Amir Azan, SKM, M.Si serta Ka.UPT Labkesling Dinas Kesehatan Provinsi Riau Drg. Jenita Aruma turut hadir dalam kegiatan ini selain itu juga hadir Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu.

Kadiskes Riau mengucapkan terima kasih kepada seluruh Tim Kesehatan Provinsi dan Kabupaten serta Puskesmas Rokan IV Koto atas terlaksananya dengan baik dan lancar Kegiatan Pelayanan Kesehatan Bergerak ini, dan berharap permasalahan kesehatan yang didesa tersebut cepat teratasi.

Sementara itu, Kepala Desa Cipang Kiri Hulu Maspuri mengatakan kegiatan ini sangat membantu sekali mengingat akses ke kota atau ke Rumah Sakit yang sangat jauh, dan saya perwakilan dari Desa Cipang Kiri Hulu mengucapkan terima kasih kepada Dinkes Provinsi Riau dan Kabupaten Rokan Hulu yang telah memberikan layanan Kesehatan kepada masyarakat kami, dan kami juga meminta maaf atas segala kekurangan kami karena beginilah adanya desa ini.

Pelayanan Kesehatan Bergerak

 

kategori_berita