Vaksin COVID-19 tahap II yang dikirimkan PT. Biofarma tiba di UPT Instlasi Farmasi dan Logistik Kesehatan (IFLK) Provinsi Riau pada Rabu sore, 13/01/2021 pukul 16.30 WIB.
Kedatangan Vaksin Sinovac tahap II ini langsung diserah terima oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Hj. Mimi Yuliani Nazir, Apt, MM di UPT IFLK Provinsi Riau. Pengiriman vaksin tahap II ini Provinsi Riau mendapatkan 12 Colli atau sebanyak 22.840 dosis vaksin yang nantinya akan diprioritaskan untuk Tenaga Kesehatan (Nakes) di Kab/Kota se Provinsi Riau.
kategori_berita