Hari Anak Nasional Tahun 2023

Mewakili Gubernur Riau, Kadinkes Riau H. Zainal Arifin,SKM,M.Kes menyampai kata sambutan dalam acara Hari Anak Nasional ke 39 yang diselenggarakan di Mal Pekanbaru. Sabtu, 22 Juli 2023.

Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) merupakan momentum penting untuk menggugah kepedulian dan partisipasi seluruh komponen bangsa Indonesia dalam menjamin pemenuhan hak anak atas hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi secara wajar sesuai dengan harkat dan martabat kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari segala bentuk kekerasan dan diskriminasi. 

Peringatan Hari Anak ini selain menjadi wahana refleksi bangsa dalam perlindungan anak juga menjadi wadah bagi anak mengaktualisasikan dirinya dalam berbagai kegiatan positif. Salah satunya melalui ajang pertunjukan kreasi seni dan bakat. Disana kita dapat melihat potensi dan kemampuan anak sebenarnya.

Anak Indonesia yang menempati hampir sepertiga dari total penduduk Indonesia merupakan generasi penerus bangsa yang harus dijamin pemenuhan hak dan perlindungannya. Dengan demikian, berbagai permasalahan seperti kekerasan, perkawinan anak, anak berhadapan dengan hukum dan lain sebagainya yang terus menimpa anak tentunya menjadi tantangan bagi bangsa Indonesia untuk mewujudkan generasi yang tangguh dan berkualitas dalam mencapai Indonesia Emas 2045.


Pemerintah Provinsi selalu berkomitmen untuk memenuhi hak dan melindungi seluruh anak yang ada di Bumi Melayu Lancang Kuning. Berbagai upaya, mulai dari mobilisasi anggaran hingga pengkoordinasian komitmen di lintas sektor telah dilakukan dengan melibatkan peran serta anak didalamnya. Hal ini pula yang mendorong lahirnya berbagai kebijakan terkait partisipasi anak, antara lain dengan memfasilitasi penyediaan wadah-wadah partisipasi anak yang diharapkan mampu menjadi media untuk mendengar dan menyuarakan aspirasi, pendapat serta harapan anak dalam proses pembangunan.

Kita patut berbangga hati, Pemerintah Provinsi Riau telah menerima Anugerah Komisi Perlindungan Anak Indonesia. Anugerah ini merupakan anugerah kedua secara berturut-turut yang kita dapatkan sejak pertama kali mengikuti evaluasi pada tahun 2021. Ini semua tidak lepas dari kerja kolektif dan efektif para pemangku kebijakan di Provinsi Riau, mulai dari perwakilan Kementerian/Lembaga terkait vang senantiasa bersinergi bersama kami dalam meningkatkan kualitas perlindungan anak di Provinsi Riau.

Melalui Peringatan Hari Anak Nasional ke-39 Tahun 2023 ini, kami ingin mengajak seluruh kita semua, Pemerintah Daerah Provinsi, Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota dan seluruh komponen masyarakat, untuk terus meningkatkan komitmennya dan bersama-sama mengupayakan pemenuhan dan perlindungan anak Indonesia. Salah satunya melalui pengintegrasian komitmen ke dalam program Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) yang telah dikembangkan Pemerintah Pusat sebagai bentuk pengejawantahan dari amanat Konvensi Hak Anak yang diratifikasi negara melalui Kepres Nomor 36 Tahun 1990.

Selamat Hari Anak Nasional Ke-39 Tahun 2023 kepada seluruh anak di Indonesia khususnya anak-anak tercinta di Provinsi Riau. Mari kita bangun semangat baru dalam membangun bangsa melalui upaya pemenuhan dan perlindungan anak di seluruh Riau, demi mewujudkan Indonesia Layak Anak pada tahun 2030 dan Indonesia Emas 2045.

kategori_berita